Qory Sandioriva akan berkompetisi di ajang Miss Universe 2010 pada 18 hingga 23 Agustus 2010 di Las Vegas, Amerika Serikat. Kini pihaknya sedang persiapan menjelang keberangkatan hingga Juli mendatang.
"Agar dapat menyesuaikan kondisi di Las Vegas, Qory akan berangkat menuju lokasi diselenggarakannya kontes tersebut pada akhir Juli 2010," kata Mooryati Soedibyo di Solo, Sabtu (17/07).
Selain itu, lanjutnya, kedatangan lebih awal tersebut juga dilakukan untuk menyiapkan segala sesuatu dalam persiapan keikutsertaan Indonesia dalam kontes Miss Universe.
"Dengan begitu Qary akan dapat lebih percaya diri," kata wanita yang masuk Museum Rekor Indonesia (Muri) sebagai peraih gelar doktor tertua di Indonesia.
Mooryati Soedibyo yang masuk dalam daftar 99 wanita paling berpengaruh di Indonesia 2007 versi majalah Globe Asia berharap, masyarakat Indonesia dapat memberikan dukungan kepada wakilnya dalam kontes tersebut, Qory Sandioriva, sehingga Indonesia dapat berbicara lebih banyak dalam pentas dunia itu.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar